Laman

Senin, 01 April 2013

Merenung Sejenak

Tak terasa kesibukan yang berkepanjangan telah melenakan diri, baik itu ternikmati atau dalam keterpaksaan yang terbawa oleh keadaan, hingga tak tersadari ada sesuatu yang hilang secara perlahan lahan. Awalnya tak terasa pada saat itu terjadi, Namun akan terasa disaat kita tidak sesibuk biasanya, atau disaat kita terpaksa harus sakit atau karena hal yang lain.

Kesibukan itu memberikan kita terlalu fokus akan kejadian yang sedang dialami, sehingga hal itu sedikit demi sedikit akan melupakan diluar diri kita, dan hal yang lebih parah lagi bilamana kesibukan itu sampai menguras pikiran sehingga melupakan diri kita sendiri.

Pada dasarnya manusia itu penuh dengan kasih sayang, penuh welas asih, penuh perhatian dan penuh kedamaian. hal itu bisa dirasakan pada saat manusia itu dalam posisi yang netral, tidak dalam posisi ketertekanan tapi dalam kondisi penuh dengan kerilekan. Namun sebaliknya bilamana kita terbawa dalam kondisi penuh kesibukan dan ketertekanan, baik dari aktifitas, pekerjaan maupun situasi, kondisi atau keadaan akan membuat kita jauh dari seharusnya, yang penuh dengan egois, emosional, agresif dll.yang terjadi lebih parah lagi adalah lupa akan dirinya sehingga pada saatnya, akan merugikan dirinya sendiri, karena diri tidak terperhatikan, sehingga kemungkinan yang sering terjadi adalah sakit, sampai sakit yang berkepanjangan atau sakit permanen.



Sangat penting dibutuhkan suatu kondisi yang memberikan ketenangan dan kerilekan, untuk diri supaya potensi dasar manusia itu bisa aktif dan tumbuh atau terjaga bagai mana semestinya, sehingga akan mendapatkan bagaimana indahnya berbagi, indahnya bersama, indahnya keluarga dan indahnya hidup ini. Maka untuk itu penting adanya untuk meluangkan waktu untuk diri sendiri, meluangkan waktu untuk merenung, meluangkan waktu untuk bersama orang - orang yang kita sayangi, meluangkan waktu untuk bermain, meluangkan waktu untuk bertemu teman, sahabat, soudara dan handai toulan, sehingga kita selalu berada dalam kondisi yang sehat, sehat jasmani dan rohani. amin,,amin..amin.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar